>> Mumas BEM Himatika UPI 2021: “Antarkan Lentera Baru Untuk HIU yang Sejahtera”

[metaslider id=”22868″]

Pada 18 Januari 2022 – 3 Februari 2022, mahasiswa Departemen Matematika yang terafiliasi dengan BEM Himatika UPI mengadakan kegiatan Musyawarah Masyarakat (Mumas)  secara online melalui aplikasi ZOOM Meeting. Kegiatan ini dibagi ke dalam 13 hari dalam rentang waktu tersebut dan diawali dengan penentuan tata tertib, pembacaan agenda acara, dan penentuan presidium sidang. Selanjutnya, dilakukan pembacaan laporan pertanggungjawaban dan  pendemisioneran anggota DPM Himatika; maupun pendemisioneran Samsudin selaku Ketua BEM Himatika periode 2021 di akhir masa jabatannya.

Melalui kegiatan MUMAS juga disahkan beberapa rancangan organisasi untuk kelanjutan BEM yang baru. Hal ini ditandai dengan telah dilantiknya Muhamad Faiz Dhiaulhaq (2020) sebagai Ketua BEM Himatika ‘Identika’ UPI Periode 2022 dan para anggota DPM Himatika, yaitu:

  1. Rifqy Sayidi Raspati (2019)
  2. Annisa Fitri Adawiyyah (2019)
  3. Maulana Firman Nurdiansyah (2019)
  4. Amelia Yulianisa (2019)
  5. Dhaneswara Luthfiandari Prastowo (2019)
  6. Nova Maulida (2020)
  7. Dhea Cantika (2020)

Semoga dengan adanya partisipasi dari para mahasiswa terpilih dapat menjadikan Himatika ‘Identika’ UPI yang semakin hebat dan baik dalam berkontribusi untuk kemajuan kualitas kegiatan kemahasiswaan di lingkungan Universitas Pendidikan Indonesia, khususnya Departemen Matematika.