Gema Mahasiswa Matematika (GMM) 2009

Picture1

CTM (Tingkat SMA)

Se-Jabar, DKI, dan Banten

CCM (TINGKAT SMP)

Se-Bandung Raya dan Cimahi

MATH – GAMES (TINGKAT SD)

Se-Bandung Raya dan Cimahi

KKTI (KOMPETISI KARYA TULIS ILMIAH) PENYULUHAN BAZAAR

BENTUK KEGIATAN

1. CTM (Cerdas Tangkas Matematika) XXX

Cerdas Tangkas Matematika (CTM) merupakan ajang kompetisi matematika tingkat SMA/MA. CTM tahun ini bernama CTM XXX yang merupakan rangkaian dari CTM tahun-tahun sebelumnya. Dalam kegiatan ini, akan diuji ketangkasan siswa dalam menjawab soal-soal matematika aplikatif secara beregu. Soal-soal yang disajikan dalam kegiatan ini setara dengan soal Olimpiade. Melalui kegiatan ini diharapkan siswa dapat mengaplikasikan matematika dalam kehidupan sehari-hari.

2. CCM (Cerdas Cermat Matematika) VI

Bentuk kegiatan dalam acara ini berupa cerdas cermat beregu tingkat SMP/MTs. Untuk tahun ini bernama CCM VI. Rangkaian kegiatan ini berupa penyisihan, mini outbond, dan cerdas cermat matematika. Kegiatan ini bertujuan untuk menambah kekompakan, kreativitas, mengasah logika, dan imajinasi sehingga dapat membentuk kepribadian yang aktif, kritis, dan kreatif.

3. Math-Games VI

Mathematics Games (Math-Games) merupakan suatu kompetisi matematika tingkat SD/MI yang berbentuk outbond games. Diharapkan melalui kegiatan ini, siswa dapat menyukai matematika dan memahami bahwa matematika tidak hanya berupa simbol-simbol dan angka saja, tetapi siswa dapat menyenangi matematika melalui permainan.

4. Penyuluhan Pendidikan

Merupakan acara yang diselenggarakan untuk guru-guru dan pembimbing siswa peserta lomba. Tujuan kegiatan ini yaitu untuk menambah wawasan para guru mengenai metode pembelajaran matematika. Mengangkat permasalahan yang dibutuhkan guru-guru pada saat ini yaitu mengenai “Metode Belajar Matematika”, ”Keterlibatan Orang Tua dalam Membantu Anak-anak Memecahkan Persoalan Matematika”, dan ”Penggunaan Alat Peraga dalam Pembelajaran Matematika ”.

PESERTA DAN FASILITAS

1. Peserta GMM

  • CTM: Siswa SMA se-Jawa Barat, DKI Jakarta, dan Banten.
  • CCM: Siswa SMP se-Bandung Raya dan Kota Cimahi.CTM, CCM, maupun Math-Games.
  • Math-Games: Siswa SD se-Bandung Raya dan Kota Cimahi.
  • Penyuluhan penddikan: Guru-guru dan pembimbing siswa SD, SMP, maupun SMA yang merupakan peserta lomba

2. Fasilitas Peserta

Sertifikat, makan siang/snack, dan tiket gratis penyuluhan pendidikan untuk satu orang pembimbing.

PEMATERI PENYULUHAN

1. Drs. H. Sufyani Prabawanto, M.Ed. (Dosen Kemahasiswaan JurdikMat UPI) 2. Drs. H. Erman Suherman, M.Pd. (Dosen JurdikMat) 3. Al Jupri, S.Pd., M.Sc.(Dosen Kemahasiswaan JurdikMat UPI)

WAKTU DAN TEMPAT

Gema Mahasiswa Matematika (GMM) 2009 diselenggarakan pada 1-23 November dengan rincian sebagai berikut :

1. Cerdas Tangkas Matematika (CTM) XXX Waktu Pelaksanaan:

  • Penyisihan I: 01 November 2009
  • Penyisihan II: 21 November 2009
  • Semifinal: 22 November 2009
  • Final: 23 November 2009

Tempat : Sekolah yang ditunjuk pada tiap wilayah untuk tahap Penyisihan I. Kampus UPI Bumi Siliwangi Bandung untuk tahap Penyisihan II, Semi Final, dan Final.

2. Cerdas Cermat Matematika (CCM) VI Waktu Pelaksanaan :

  • Penyisihan: 07 November 2009
  • Semifinal: 15 November 2009
  • Final: 23 November 2009

Tempat : Kampus UPI Bumi Siliwangi Bandung

3. Math–Games VI

  • Penyisihan : 08 November 2009
  • Final : 14 November 2009

Tempat : Kampus UPI Bumi Siliwangi Bandung.
4. Penyuluhan Pendidikan
Waktu Pelaksanaan :

  • Penyuluhan Guru SD : 08 November 2009
  • Penyuluhan Guru SMP : 07 November 2009
  • Penyuluhan Guru SMA : 21 November 2009

Tempat : Kampus UPI Bumi Siliwangi

INFO PENDAFTARAN
1. Biaya Pendaftaran

  • CTM @ regu : Rp. 100.000,-
  • CCM @ regu : Rp. 90.000,-
  • Math Games @ regu : Rp. 80.000,
  • Penyuluhan : Rp. 30.000,-*)

*) Diluar Pembimbing
2. Waktu Pendaftaran
• CTM : 1 – 23 Okt 2009
• CCM : 1 Okt – 5 Nov 2009
• Math Games : 1 Okt – 6 Nov 2009
• Penyuluhan : 1 Okt – 6 Nov 2009

CARA PENDAFTARAN
1.Transfer ke BNI Cabang UPI Bandung a.n Arsinah Rohaeni dengan nomor rekening 0133689135.
Selanjutnya memberikan bukti fotokopi transfer rekening pada saat daftar ulang (hari pelaksanaan)
2. Datang ke depan Mushola gedung FPMIPA UPI Jl. Dr. Setiabudi no. 229 Bandung 40154, atau
3. Melalui SMS dengan format:
* _nama sekolah_banyak regu
(Nama kegiatan: CTM/CCM/MG)
* Penyuluhan_nama lengkap_nama instansi
Kirim ke nomor 085224604697
Contoh: CTM_SMAN 1 Bandung_2 kirim ke 085224604697
Ket : Transfer a.n sekolah pendaftar bukan a.n perorangan kecuali penyuluhan.

SYARAT DAN KETENTUAN PESERTA
1. Membentuk satu regu yang mewakili sekolah masing-masing dengan ketentuan :

  • CTM dan CCM : 3 orang/regu
  • Math-Games : 5 orang/regu

2. Membayar biaya pendaftaran sesuai yang ditentukan.
3. Mengisi dan menyerahkan formulir pendaftaran yang disediakan oleh panitia disertai foto ukuran 3×4 sebanyak 2 lembar.
4. Tiap sekolah maksimal mengirimkan 2 regu.

HADIAH
1. CTM

  • Juara I : Tropi Bergilir Menristek, Piala Tetap, dan Tabungan.
  • Juara II : Piala Tetap dan Tabungan.
  • Juara III : Piala Tetap dan Tabungan.
  • Top score : Piala Bergilir.

2. CCM

  • Juara I : Tropi Bergilir Gubernur Jawa Barat, Piala Tetap, dan Tabungan.
  • Juara II : Piala Tetap dan Tabungan.
  • Juara III : Piala Tetap dan Tabungan.

3. Math-Games

  • Juara I : Tropi Bergilir Math Games, Piala Tetap, dan Tabungan.
  • Juara II : Piala Tetap dan Tabungan.
  • Juara III : Piala Tetap dan Tabungan.

Kontak:

Rizal (08986944590)

Sugeng (081564944048)

Fajar (081573667630)