Visitasi Akreditasi Program Studi Matematika

Setelah berhasil meraih sertifikat ISO-9001 untuk tingkat program studi, kali ini Program Studi Matematika UPI akan mengupayakan akreditasi terbaik dari BAN -PT. Sehubungan dengan hal tersebut, pada hari Senin, 5 Desember 2011, Program Studi Matematika akan mendapat visitasi oleh Ibu Dr. Mariani dari UNNES dan Bapak Dr. Tarmizi dari Unsyiah.

Kegiatan ini mendapat dukungan tidak saja dari staf dosen Program Studi Matematika UPI beserta para pimpinan, tetapi juga dari mahasiswa dan alumni. Semoga segala upaya yang telah dilakukan dapat membuahkan hasil yang terbaik.